Apartemen Murah Menarik untuk Investasi

Kompas.com - 16/09/2017, 14:57 WIB
Kurniasih Budi

Penulis

Ilustrasi apartemenShutterstock Ilustrasi apartemen

KompasProperti - Membeli apartemen sebagai hunian utama saat ini dinilai sebagai pilihan terbaik dengan keterbatasan ketersediaan rumah. Selain itu, apartemen juga potensial untuk investasi.

Tingginya harga rumah di Jakarta membuat kalangan pekerja mesti mencari cara untuk memiliki hunian dengan harga terjangkau. Ketersediaan hunian yang tidak seimbang dengan permintaan berakibat harga properti di suatu wilayah melambung tinggi.

Apartemen jelas lebih praktis, modern, serta sesuai dengan gaya hidup terkini. Fasilitas, infrastruktur, dan aksesibilitas apartemen sangat menentukan bisnis properti.

Lippo Group akan mendirikan 200 ribu unit apartemen pada tahap pertama pembangunan kota mandiri Meikarta di Cikarang. Presiden Meikarta Ketut Budi Wijaya mengatakan, apartemen Meikarta ditawarkan mulai dari Rp 127 juta per unit yang bisa dicicil selama 20 tahun.

Baca: James Riady: Meikarta akan Memperkuat Koridor Timur

Dirjen Penyediaan Perumahan Kementerian PUPR Syarif Burhanuddin berpendapat, selain mampu membantu pemerintah mengatasi backlog sebesar 11,4 juta, Meikarta juga memberikan multiplier effect. Sebab, sektor properti memiliki mata rantai dengan sekitar 170 subsektor lain, seperti dilansir laman wartakota.tribunnews.com

Terletak dekat dengan sejumlah kawasan industri dengan ribuan pekerja, membuat potensi bisnis sewa apartemen Meikarta sangat besar.

Apartemen Meikarta cukup ideal terutama bagi pekerja asing dan lokal yang membutuhkan jarak relatif dekat antara hunian dengan tempat bekerja. Apalagi, Meikarta dekat dengan jalan tol Jakarta-Cikampek yang memungkinkan akses menuju Jakarta sangat mudah.

Sejumlah proyek transportasi massal tengah digarap pemerintah, akan mempermudah akses dari dan menuju Meikarta. Seperti, kereta cepat Jakarta-Bandung, Light Rapid Transit, jalan tol melayang Jakarta-Cikampek II, jalan tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu).

Baca juga: Investasi Prospektif di Kota Baru Meikarta

Bandara Internasional Kertajati di Majalengka yang berjarak 115 kilometer memungkinkan penghuni apartemen Meikarta untuk bepergian ke luar kota atau ke luar negeri, tanpa harus melaju ke Bandara Soekarno-Hatta di Tangerang, Banten.

Di samping itu, pembangunan Pelabuhan Patimban di Subang yang hanya berjarak 60 kilometer dari Meikarta, bakal mempermudah kegiatan ekspor-impor.

Mobilitas penghuni Meikarta bakal dipermudah dengan adanya monorel yang menghubungkan berbagai titik penting di dalam kota mandiri itu.

Foto udara kawasan Central Park di kawasan Kota Baru Meikarta, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (4/9/2017). Meikarta telah membangun central park, yakni sebuah taman terbuka hijau seluas 100 hektar. Taman ini memiliki berbagai tanaman, lengkap dengan kebun binatang mini hingga jogging track.KOMPAS.com / ANDREAS LUKAS ALTOBELI Foto udara kawasan Central Park di kawasan Kota Baru Meikarta, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (4/9/2017). Meikarta telah membangun central park, yakni sebuah taman terbuka hijau seluas 100 hektar. Taman ini memiliki berbagai tanaman, lengkap dengan kebun binatang mini hingga jogging track.

Dengan beragam pilihan tipe apartemen, Meikarta dilengkapi dengan sistem keamanan terpadu, pusat perbelanjaan, pusat kesehatan dan pendidikan berstandar internasional, serta ruang terbuka hijau seluas 100 hektar yang dinamai Central Park.

Taman kota itu memiliki danau yang mampu berfungsi sebagai reservoir sehingga kota mandiri itu dan wilayah sekitarnya tak akan kebanjiran. Central Park pun dapat difungsikan sebagai wahana sosialisasi dan rekreasi bagi keluarga yang tinggal di Meikarta.

Terkini Lainnya
Investasi Apartemen Masih Banyak Peminatnya
Investasi Apartemen Masih Banyak Peminatnya
Sorot Meikarta
Meikarta, Solusi Mengurangi Beban Jakarta dan Bandung
Meikarta, Solusi Mengurangi Beban Jakarta dan Bandung
Sorot Meikarta
Meikarta, Terobosan Lippo di Tengah Mahal dan Sulitnya Lahan Hunian
Meikarta, Terobosan Lippo di Tengah Mahal dan Sulitnya Lahan Hunian
Sorot Meikarta
Meikarta Buktikan Pilar “Innovative Infrastructure and Transportation”
Meikarta Buktikan Pilar “Innovative Infrastructure and Transportation”
Sorot Meikarta
Banyaknya Penjualan Meikarta Buktikan Tingginya Minat Masyarakat
Banyaknya Penjualan Meikarta Buktikan Tingginya Minat Masyarakat
Sorot Meikarta
Lippo Group Terapkan “Trickle Down Effect” dalam Pembangunan Meikarta
Lippo Group Terapkan “Trickle Down Effect” dalam Pembangunan Meikarta
Sorot Meikarta
Makin Mahal dan Sulitnya Lahan di Jakarta Jadi Daya Jual Meikarta
Makin Mahal dan Sulitnya Lahan di Jakarta Jadi Daya Jual Meikarta
Sorot Meikarta
Cari Hunian di Jakarta Semakin Sulit, Meikarta Jadi Alternatif
Cari Hunian di Jakarta Semakin Sulit, Meikarta Jadi Alternatif
Sorot Meikarta
Lewat Meikarta, Lippo Group Buktikan Bisnis Properti Masih Menggiurkan
Lewat Meikarta, Lippo Group Buktikan Bisnis Properti Masih Menggiurkan
Sorot Meikarta
Meikarta Dirancang sebagai Kota Mandiri Sejak Lama
Meikarta Dirancang sebagai Kota Mandiri Sejak Lama
Sorot Meikarta
Meikarta Berpotensi Jadi Pusat Bisnis Paling Strategis di Indonesia
Meikarta Berpotensi Jadi Pusat Bisnis Paling Strategis di Indonesia
Sorot Meikarta
Meikarta Hadir untuk Penuhi Kebutuhan Pekerja Asing di Cikarang
Meikarta Hadir untuk Penuhi Kebutuhan Pekerja Asing di Cikarang
Sorot Meikarta
Meikarta Dorong Pertumbuhan Ekonomi Koridor Timur Jakarta
Meikarta Dorong Pertumbuhan Ekonomi Koridor Timur Jakarta
Sorot Meikarta
Meikarta Sediakan Hunian Modern untuk Dukung Generasi Masa Depan
Meikarta Sediakan Hunian Modern untuk Dukung Generasi Masa Depan
Sorot Meikarta
Kota Baru untuk Masyarakat Modern yang Ingin Tinggal di Apartemen
Kota Baru untuk Masyarakat Modern yang Ingin Tinggal di Apartemen
Sorot Meikarta

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke