Apartemen Ramah Keluarga Ada di Cikarang

Kompas.com - 17/09/2017, 18:55 WIB
Kurniasih Budi

Penulis

Ilustrasi keluarga yang sedang menonton televisi di rumah.Thinkstock Ilustrasi keluarga yang sedang menonton televisi di rumah.

KompasProperti - Banyak keluarga modern yang saat ini kehilangan momentum kebersamaan karena pekerjaan dan terhambat macet di jalan. Khususnya, keluarga-keluarga yang tinggal di kota besar, seperti Jakarta.

Dengan berbagai persoalan tersebut, komunikasi dan kebersamaan jarang terjadi di dalam keluarga.

Presiden Meikarta Ketut Budi Wijaya mengatakan, keluarga merupakan inti dari suatu masyarakat dan bangsa. Pembangunan karakter masyarakat maupun bangsa dimulai dari setiap keluarga.

Untuk itu, Meikarta menghadirkan kota ramah lingkungan sekaligus ramah keluarga yang berada di Cikarang, tak jauh dari 6 kawasan industri.

Baca: Tetangga Jakarta yang Prospektif Jadi Ibu Kota Baru

Kawasan Meikarta memiliki Central Park yang bakal dilengkapi kebun binatang mini dan jogging track. Ruang terbuka hijau itu memiliki danau yang berfungsi sebagai reservoir.

Keindahan taman bunga di sana sayang untuk dilewatkan begitu saja. Penghuni Meikarta dapat menyelenggarakan wisata keluarga di taman kota yang rindang itu.

Setiap akhir pekan, keluarga-keluarga yang tinggal Meikarta dapat berolahraga, berekreasi, dan bersosialisasi di Central Park. Tak hanya itu, taman kota itu bisa menjadi wahana edukasi bagi anak-anak untuk lebih mengenal tumbuhan dan hewan-hewan yang ada di area itu.

“Kami bukan hanya membangun apartemen atau kota secara fisik, namun Meikarta membangun sebuah komunitas,” katanya di kantor Lippo Group di Menara Matahari, Karawaci, Jumat (16/9/2017).

Kawasan Central Park di Meikarta, Cikarang Kawasan Central Park di Meikarta, Cikarang

Meikarta merancang kawasan hunian dan area komersial yang dilengkapi dengan pusat kesehatan berstandar internasional. Pusat perbelanjaan dan hotel bintang lima juga bakal ada di sana.

Layanan pendidikan berkualitas internasional yang mengedepankan keberagaman akan ada di Meikarta. Institusi pendidikan dasar hingga perguruan tinggi akan dibangun di Meikarta.

Ketut mengatakan Meikarta berupaya menggandeng Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, serta Universtas Gadjah Mada untuk mengembangkan pendidikan di kota mandiri itu.

Baca juga: Kota Baru Meikarta Mengadopsi Konsep Tata Kota New York

Pada tahap pertama, Meikarta akan membangun 200 ribu unit apartemen yang akan dihuni sekira satu juta orang. Dengan demikian, apartemen-apartemen yang dibangun Meikarta bakal menjadi komunitas perkotaan.

Sementara itu, pemerintah saat ini tengah membangun sejumlah infrastruktur seperti kereta api cepat Jakarta-Bekasi-Cikarang-Bandung.

Foto udara proyek kawasan Kota Baru Meikarta, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (4/9/2017). Pada tahap pertama, akan dibangun 200 ribu unit apartemen yang siap huni pada akhir tahun 2018.KOMPAS.com / RODERICK ADRIAN MOZES Foto udara proyek kawasan Kota Baru Meikarta, Cikarang, Bekasi, Jawa Barat, Senin (4/9/2017). Pada tahap pertama, akan dibangun 200 ribu unit apartemen yang siap huni pada akhir tahun 2018.


Pemerintah juga sedang membangun Patimban Deep Seaport di Subang, Kertajati International Airport di Majalengka bernilai, automated people mover (APM) atau monorail yang menghubungkan tujuh kota baru di sekitar Meikarta, jalan tol Jakarta-Cikampek II Elevated Highway , dan jalan tol Bekasi-Cawang-Kampung Melayu (Becakayu).

Berbagai infrastruktur tersebut bakal mempermudah akses warga Meikarta menuju Jakarta maupun kota-kota besar lainnya.

Terkini Lainnya
Investasi Apartemen Masih Banyak Peminatnya
Investasi Apartemen Masih Banyak Peminatnya
Sorot Meikarta
Meikarta, Solusi Mengurangi Beban Jakarta dan Bandung
Meikarta, Solusi Mengurangi Beban Jakarta dan Bandung
Sorot Meikarta
Meikarta, Terobosan Lippo di Tengah Mahal dan Sulitnya Lahan Hunian
Meikarta, Terobosan Lippo di Tengah Mahal dan Sulitnya Lahan Hunian
Sorot Meikarta
Meikarta Buktikan Pilar “Innovative Infrastructure and Transportation”
Meikarta Buktikan Pilar “Innovative Infrastructure and Transportation”
Sorot Meikarta
Banyaknya Penjualan Meikarta Buktikan Tingginya Minat Masyarakat
Banyaknya Penjualan Meikarta Buktikan Tingginya Minat Masyarakat
Sorot Meikarta
Lippo Group Terapkan “Trickle Down Effect” dalam Pembangunan Meikarta
Lippo Group Terapkan “Trickle Down Effect” dalam Pembangunan Meikarta
Sorot Meikarta
Makin Mahal dan Sulitnya Lahan di Jakarta Jadi Daya Jual Meikarta
Makin Mahal dan Sulitnya Lahan di Jakarta Jadi Daya Jual Meikarta
Sorot Meikarta
Cari Hunian di Jakarta Semakin Sulit, Meikarta Jadi Alternatif
Cari Hunian di Jakarta Semakin Sulit, Meikarta Jadi Alternatif
Sorot Meikarta
Lewat Meikarta, Lippo Group Buktikan Bisnis Properti Masih Menggiurkan
Lewat Meikarta, Lippo Group Buktikan Bisnis Properti Masih Menggiurkan
Sorot Meikarta
Meikarta Dirancang sebagai Kota Mandiri Sejak Lama
Meikarta Dirancang sebagai Kota Mandiri Sejak Lama
Sorot Meikarta
Meikarta Berpotensi Jadi Pusat Bisnis Paling Strategis di Indonesia
Meikarta Berpotensi Jadi Pusat Bisnis Paling Strategis di Indonesia
Sorot Meikarta
Meikarta Hadir untuk Penuhi Kebutuhan Pekerja Asing di Cikarang
Meikarta Hadir untuk Penuhi Kebutuhan Pekerja Asing di Cikarang
Sorot Meikarta
Meikarta Dorong Pertumbuhan Ekonomi Koridor Timur Jakarta
Meikarta Dorong Pertumbuhan Ekonomi Koridor Timur Jakarta
Sorot Meikarta
Meikarta Sediakan Hunian Modern untuk Dukung Generasi Masa Depan
Meikarta Sediakan Hunian Modern untuk Dukung Generasi Masa Depan
Sorot Meikarta
Kota Baru untuk Masyarakat Modern yang Ingin Tinggal di Apartemen
Kota Baru untuk Masyarakat Modern yang Ingin Tinggal di Apartemen
Sorot Meikarta

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke