Bekali Anak dengan Pendidikan Terbaik Agar Tak Gagap Hadapi MEA

Kompas.com - 25/10/2017, 20:18 WIB
Ilustrasi Masyarakat Ekonomi ASEANShutterstock Ilustrasi Masyarakat Ekonomi ASEAN

KompasProperti - Berlakunya Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) persaingan di dunia kerja semakin ketat. Pendidikan dan keterampilan sebagai modal untuk bertarung di pasar kerja tak bisa diabaikan.

Sejak dini, anak mesti dibekali dengan pendidikan berkualitas dan dibiasakan untuk hidup dalam pergaulan internasional.

Berpijak pada situasi itu, Lippo Group mengembangkan Meikarta yang dirancang sebagai kota baru berstandar internasional. Nantinya, Meikarta tak hanya menyediakan apartemen melainkan juga segala fasilitas penunjang kehidupan yang modern.

Sebagian kelas pekerja, menurut James, sangat ingin memiliki rumah, tetapi harganya tidak terjangkau. Untuk itu, James berharap Meikarta dapat menjadi jawaban atas tingginya kebutuhan apartemen murah.

“Di Indonesia ini ada 8 juta orang yang punya pekerjaan, punya gaji, tapi tidak punya rumah," kata CEO Lippo Group James Riady, Kamis (17/8/2017).

Kota yang menyediakan aneka fasilitas

Gambaran umum yang selama ini terjadi di Jabodetabek adalah lokasi sekolah atau instansi pendidikan terlalu jauh dari rumah.

Akibatnya, waktu tempuh dari rumah ke sekolah memakan waktu lama. Kondisi itu diperparah dengan kemacetan yang semakin hari semakin tak terkendali.

Bisa terbayang, bagaimana sulitnya sebuah keluarga yang tinggal di Bintaro, tetapi anaknya sekolah di kawasan Blok M atau Rawamangun, Jakarta Timur, dan sebaliknya.

Proyek Meikarta berencana membangun kota mandiri yang bakal mengurangi soal kemacetan dan ketersediaan pendidikan berkualitas.

Ilustrasi.THINKSTOCK Ilustrasi.

“Banyak orang yang mengeluh soal kemacetan di jalan, misalnya saat anak berangkat dan pulang sekolah. Yang seperti ini orang lain tidak dengar keluhannya. Waktu habis berjam-jam di jalanan,” ucap Presiden Direktur Meikarta Ketut Budi Wijaya saat ditemui Kompas.com di kantornya, kawasan Lippo Karawaci, Tangerang, Jumat (15/9/2017).

Untuk itulah, Meikarta diharapkan bisa menjadi kawasan hunian yang bisa memenuhi memiliki fasilitas pendidikan yang lengkap dan berkualitas, mulai dari taman kanak-kanak hingga universitas.

Tak hanya lengkap, tapi juga terintegrasi. Sebab, pembangunan kampus di Meikarta harus benar-benar bisa mendekatkan lembaga pendidikan dengan kawasan industri Cikarang.

“Kalau ada kampus dengan fasilitas bagus, misalnya engineering  research, tapi di mana praktiknya. Untuk itulah, kehadiran kampus dan sekolah itu bisa jadi tempat untuk mengimplementasikan apa yang dipelajari, dan mendekatkan hubungan antara kampus dengan industrinya,” katanya.

Baca: Lippo Group Siap Bangun Pusat Riset Industri di Cikarang

Untuk itulah, lanjut Ketut, Meikarta akan memfasilitasi pembukaan kampus baru, baik untuk pusat pendidikan profesional (vocational  center) maupun pusat penelitian (research center).

“Ini menjadi penerapan rencana kota modern, di antaranya sebagai kota bekerja, kota riset, dan kota belajar. Untuk itu, kami mengundang UI, ITB, dan UGM, perguruan tinggi top di Indonesia yang mewakili pendidikan tinggi berkualitas dengan skala internasional,” ujarnya.

Terkini Lainnya
Investasi Apartemen Masih Banyak Peminatnya
Investasi Apartemen Masih Banyak Peminatnya
Sorot Meikarta
Meikarta, Solusi Mengurangi Beban Jakarta dan Bandung
Meikarta, Solusi Mengurangi Beban Jakarta dan Bandung
Sorot Meikarta
Meikarta, Terobosan Lippo di Tengah Mahal dan Sulitnya Lahan Hunian
Meikarta, Terobosan Lippo di Tengah Mahal dan Sulitnya Lahan Hunian
Sorot Meikarta
Meikarta Buktikan Pilar “Innovative Infrastructure and Transportation”
Meikarta Buktikan Pilar “Innovative Infrastructure and Transportation”
Sorot Meikarta
Banyaknya Penjualan Meikarta Buktikan Tingginya Minat Masyarakat
Banyaknya Penjualan Meikarta Buktikan Tingginya Minat Masyarakat
Sorot Meikarta
Lippo Group Terapkan “Trickle Down Effect” dalam Pembangunan Meikarta
Lippo Group Terapkan “Trickle Down Effect” dalam Pembangunan Meikarta
Sorot Meikarta
Makin Mahal dan Sulitnya Lahan di Jakarta Jadi Daya Jual Meikarta
Makin Mahal dan Sulitnya Lahan di Jakarta Jadi Daya Jual Meikarta
Sorot Meikarta
Cari Hunian di Jakarta Semakin Sulit, Meikarta Jadi Alternatif
Cari Hunian di Jakarta Semakin Sulit, Meikarta Jadi Alternatif
Sorot Meikarta
Lewat Meikarta, Lippo Group Buktikan Bisnis Properti Masih Menggiurkan
Lewat Meikarta, Lippo Group Buktikan Bisnis Properti Masih Menggiurkan
Sorot Meikarta
Meikarta Dirancang sebagai Kota Mandiri Sejak Lama
Meikarta Dirancang sebagai Kota Mandiri Sejak Lama
Sorot Meikarta
Meikarta Berpotensi Jadi Pusat Bisnis Paling Strategis di Indonesia
Meikarta Berpotensi Jadi Pusat Bisnis Paling Strategis di Indonesia
Sorot Meikarta
Meikarta Hadir untuk Penuhi Kebutuhan Pekerja Asing di Cikarang
Meikarta Hadir untuk Penuhi Kebutuhan Pekerja Asing di Cikarang
Sorot Meikarta
Meikarta Dorong Pertumbuhan Ekonomi Koridor Timur Jakarta
Meikarta Dorong Pertumbuhan Ekonomi Koridor Timur Jakarta
Sorot Meikarta
Meikarta Sediakan Hunian Modern untuk Dukung Generasi Masa Depan
Meikarta Sediakan Hunian Modern untuk Dukung Generasi Masa Depan
Sorot Meikarta
Kota Baru untuk Masyarakat Modern yang Ingin Tinggal di Apartemen
Kota Baru untuk Masyarakat Modern yang Ingin Tinggal di Apartemen
Sorot Meikarta

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke