KompasProperti - Pembangunan infrastuktur, khususnya transportasi memegang peranan besar dalam mendukung pertumbuhan ekonomi. Semakin mudah dan banyak pilihan transportasinya, semakin potensial daerah tersebut untuk berkembang dan investasi.
Nilai properti juga bergantung pada ketersediaan akses transportasi dan jalan yang mudah dan beragam.
Lippo Group mengerti kebutuhan hunian yang strategis dengan akses transportasi yang beragam. Berada dekat kawasan industri Cikarang, kota mandiri Meikarta bakal menyediakan akses transportasi yang mudah dan beragam. Mulai dari wisata, bekerja, berbisnis ke luar kota hingga ke luar negeri, serta pengangkutan barang-barang dengan berbagai skala.
Chief Marketing Officer (CFO) Lippo Homes Jopy Rusli mengungkapkan, setidaknya akan ada enam proyek infrastruktur pemerintah yang berdekatan dan melewati Meikarta.
Baca: Pembangunan Lima Pilar dan Pusat Inovasi di Meikarta
"Sebentar lagi ada rencana dari pemerintah yang menunjang perkembangan ekonomi di sini, pemerintah akan buat enam infrastruktur yang baru, yang akan jadikan daerah ini tambah luar biasa," ujarnya dalam Grand Launching Meikarta di Cikarang, Jawa Barat, Kamis (17/8/2017).
Kota baru di Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat itu dekat dengan jalan tol layang Jakarta-Cikampek, Bandara Internasional Kertajati di Majalengka, Pelabuhan Patimban di Subang, dan jalur kereta cepat Jakarta-Bandung,
Infrastruktur lainnya adalah pembangunan moda transportasi Light Rail Transit (LRT) dan Monorail. Dengan segala kemudahan akses itu, kota baru Meikarta bakal menjadi pusat pemukiman ekonomi dan industri sekaligus.